Taylor Swift Resmi Luncurkan Rekam Ulang “This Love (Taylor’s Version)”
(Sumber: Pinterest)
Taylor Swift baru saja merilis ulang karyanya yang berjudul This Love (Taylor’s Version) pada Jumat (06/05). Lagu ini sempet dirilis pertama kali pada 2014 lalu dan merupakan bagian dari albumnya yang berjudul 1989.
Lagu yang bermula dari puisi pendek yang ditulis dalam jurnal pribadi Taylor Swift ini direkam ulang dengan lirik yang sama namun menghadirkan penyesuaian artistik dan aransemen intro yang baru dari versi sebelumnya. Lagu ini dirilis hanya beberapa jam setelah Swift mengumumkan bahwa lagu ini menjadi bagian dari trailer serial Amazon Prime, The Summer I Turned Pretty.
Dalam akun Instagram pribadinya, Swift mengungkapkan terima kasihnya pada Jenny Han selaku penulis The Summer I Turned Pretty karena telah menampilkan debut versi terbaru This Love (Taylor’s Version) dalam trailer serial tersebut.
(Sumber: Instagram @taylorswift)
“Terima kasih @jennyhan telah memulai debut versiku dari This Love di trailer untuk @thesummeriturnedpretty!! Saya selalu bangga dengan lagu ini,” tulis Taylor Swift.
Dikutip dari PramborsFM, This Love (Taylor’s Version) berkisah tentang cinta lama yang bersemi kembali, di mana perasaan jatuh cinta pada seseorang kembali muncul setelah sekian lama hilang.
Sebelumnya, Taylor Swift juga sempat mengumumkan lagu terbarunya yang Ia tulis bersama Aaron Dessner berjudul “Carolina”. Cuplikan lagu ini dimunculkan dalam trailer film Where the Crawdads Sing garapan Sony Pictures Entertainment pada 22 Maret silam. (Sasha)
Tidak ada komentar